Samarinda- Wakil Ketua DPRD Kalimantan Timur (Kaltim), Sigit Wibowo berharap agar pengurus Ikatan Penyuluh Perikanan Indonesia (IPKANI) Kaltim dapat memperjuangkan kesejahteraan para nelayan dan juag penyuluh.
Ini disampaikan Sigit Wibowo saat menghadiri kegiatan musyawarah dan pelantikan pengurus baru DPD IPKANI Kaltim dilaksanakan di Hotel Grand Sawit Samarinda, Selasa (14/2/2023).
Pada kesempatan itu juga, Sigit Wibowo turut menyampaikan selamat kepada Baharuddin Demmu yang kembali terpilih dan dilantik menjadi ketua IPKANI Kaltim.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Dengan sudah dilantiknya ketua dan pengurus yang baru ini, harapan saya mereka bisa lebih mantap lagi membantu nelayan-nelayan kita di Kaltim ini,” ucap Sigit Wibowo.
Menurut Sigit, dengan keberadaan IPKANI di seluruh kabupaten/kota tentu saja dapat mempermudah dalam menyampaikan usulan-usulan dari para nelayan, terutama dalam mendampingi para nelayan dalam mengurusi administrasi atau proposal bantuan keuangan.
“Dengan adanya penyuluh yang terorganisir ini, tentu saja akan mempermudah usulan para nelayan untuk disampaikan ke pemerintah, serta diharapkan dapat meningkatkan seluruh program yang telah dilaksanakan sebelumnya,” seru Sigit Wibowo. (Iswanto/Adv/DPRD Kaltim)