Sambut IKN, Muhammad Samsun Dorong Kaum Muda Manfaatkan Peluang Pertanian

- Jurnalis

Senin, 6 Februari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sapto Setyo Pramono gelar penyebarluasan Perda Nomor 5 tahun 2019 tentang penyelenggaraan bantuan hukum. [Ist]

Sapto Setyo Pramono gelar penyebarluasan Perda Nomor 5 tahun 2019 tentang penyelenggaraan bantuan hukum. [Ist]

Samarinda – Wakil Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Muhammad Samsun mendorong kaum muda menjadi petani yang modern.

Menjadi petani, kata dia, tidak perlu memandang rendah sebab petani memiliki peluang yang besar dalam memenuhi kebutuhan pangan daerah.

“Generasi milenial Kaltim harusnya bangga dengan profesi petani, karena berkat jasa petani kebutuhan pangan daerah bisa tercukupi,” kata Muhammad Samsun belum lama ini.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya, untuk menumbuhkan rasa percaya diri kepada kaum muda, maka diperlukan dogma atau pemberian keyakinan bahwa menjadi petani adalah profesi yang keren.

“Perlu diberikan pemahaman, sehingga mereka (kaum muda, red) punya rasa bangga menjadi petani, yang walaupun awal-awalnya belum seberapa hasilnya, tapi menimbulkan keberkahan yang luar biasa, bisa menghidupkan banyak orang,” ujarnya.

Politikus PDI-P ini mengaku, rendahnya minat kaum muda menjadi petani dikarenakan masih adanya pemahaman bahwa menjadi petani merupakan profesi yang sangat rendah. Padahal, jika ditelisik lebih dalam peran para petani sangat besar, apalagi menyambut Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara.

“Perpindahan IKN ke Kaltim itu memiliki peluang besar bagi para petani, setiap hari warga masyarakat pasti membutuhkan sayuran atau jenis makanan lain yang bersumber dari petani,” terangnya.

Untuk itu, Dia menegaskan bahwa potensi pertanian akan menjadi sektor yang mesti digarap mulai dari sekarang, sebab migrasi penduduk pasti akan berdampak pada meningkatnya kebutuhan produk pertanian yang signifikan.

“Harus dipersiapkan dari sekarang, apalagi Kaltim ini masih banyak potensi pertanian yang cukup besar. Jadi semua potensi lahan pertanian yang luas di seluruh kabupaten/kota yang ada di Kaltim ini kita harapkan bisa dimaksimalkan pengolahannya,” tegasnya. (Rahma/Adv/DPRD Kaltim).

Berita Terkait

Puji Setyowati Dorong Finalisasi Perda Gender
Puji Setyowati Dorong Guru di Kaltim Tingkatkan Kemampuan Teknologi untuk Pendidikan Masa Depan
Sutomo Jabir Desak Penyelesaian Jembatan Sei Nibung di Kutai Timur Sebelum 2024
Harun Al Rasyid Puji Pendekatan Humanis Satpol PP Bontang dalam Penegakan Perda
Pansus Ranperda Fasilitasi Pesantren Kaltim Kaji Ruang Lingkup Kewenangan
Komisi IV DPRD Kaltim Dorong Pengarusutamaan Gender Melalui Sinergi OPD
Baharuddin Demmu Melakukan Reses Masa Sidang III Tahun 2023 di Desa Bakungan
Anggota DPRD Kaltim Optimis RDTR Akan Lindungi Hutan Ibu Kota Nusantara dari Degradasi

Berita Terkait

Selasa, 25 Februari 2025

Alasan Bupati Kukar Enggan Ekspor Mentah Pasir Silika

Selasa, 25 Februari 2025

Tahun Ini Kukar Siap Sambut Operasional Empat RSUD Baru

Selasa, 25 Februari 2025

Pemkab Kukar Kolaborasi BPJS Kesehatan, Warga Kian Mudah Berobat

Selasa, 25 Februari 2025

Kolaborasi dengan PKN STAN, Pemkab Kukar Siapkan SDM Unggul

Selasa, 25 Februari 2025

Pemkab Kukar Gelar Pra Forum Perangkat Daerah untuk Kawal Aspirasi Warga

Senin, 24 Februari 2025

Pemkab Kukar Tingkatkan Kapasitas Air Bersih untuk Warga Muara Jawa dan Samboja

Senin, 24 Februari 2025

Pemkab Kukar Sesuaikan Anggaran, Efisiensi Rp400 Miliar Untuk Perjalanan Dinas

Senin, 24 Februari 2025

Industri Bahan Peledak Catatkan Investasi Rp200 Miliar, Sekda Kukar Berikan Apresiasi

Berita Terbaru