Paser – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kalimantan Timur (Kaltim) kembali melaksanakan Sosialisasi Wawasan Kebangsaan (Sosbang) kepada masyarakat dalam Masa Sidang II Tahun 2023. Anggota DPRD Kaltim Andi Faisal Assegaf pun turut menggelar sosialisasi tersebut di Desa Muara Telake, Kecamatan Long Kali, Paser, Sabtu (11/2/2023).
Acara tersebut turut dihadiri oleh Dosen UMKT, Drs Sisman, MM sebagai narasumber dan M Jufri Kadir sebagai moderator.
Andi Faisal Assegaf mengawali kegiatan tersebut dengan mengucapkan selamat dan sukses atas pelantikan Kepala Desa Muara Telake yang baru, Hasanuddin. Selanjutnya dia berharap agar di bawah kepemimpinan Hasanuddin, bisa membawa Desa Telake menjadi lebih baik ke depan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Semoga dengan hadirnya Kepala Desa yang baru membawa semangat baru bagi Desa Muara Telake untuk lebih maju ke depannya,” ungkap Andi Faisal Assegaf dihadapan masyarakat.
Selanjutnya, Politisi Partai Demokrat ini menjelaskan perihal 4 konsensus kebangsaan yakni Pancasila, UUD 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika.
Dia memaparkan, persatuan antar sesama warga desa dan antar desa harus terus dipupuk untuk membangun komunitas masyarakat yang solid.
“Tingkatkan jiwa persatuan masyarakat Muara Telake dalam rangka mewujudkan persatuan dan kesatuan,” kata dia.
Hal itu perlu, sebab masyarakat Desa Muara Telake terdiri dari bermacam-macam suku, agama, sehingga harus dipupuk rasa persatuan dan kesatuannya dalam mewujudkan Desa Muara Telake aman dan damai. (Rahma/Adv/DPRD Kaltim)