Kanalanalisis.com, Jakarta- Pada tahun 2009 yang lalu, Google mengalami peretasan terdahsyat yang pernah terjadi. Peretasan bermula dari pesan asing yang diterima oleh satu karyawan Google di Komputer kantor.
Di lansir dari Tekno.Kompas.com pesan itu ternyata berisi tautan berbahaya yang apabila diklik, malware akan menyusup ke perangkat. Dari sanalah, peretas menyusup ke perangkat karyawan Google hingga berujung ke peretasan besar. Peristiwa ini kemudian mengubah cara Google untuk meningkatkan keamanan mereka, mulai saat itu, Google menambah sejumlah divisi, pola kerja hingga regulasi baru terkait keamanan siber.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Misalnya, dengan membuat program bernama “War Room”, dimana setiap karyawan yang terlibat dalam keamanan siber, bergabung untuk menyelesaikan kasus peretasan pertama.cerita peretasan ini kemudian diangkat dalam serial dokumenter berjudul “Hacking Google”. Film ini sudah tayang di youtube dan memiliki 6 episode yang masing-masing berdurasi 15-19 menit.
Dalam setiap episode, beberapa karyawan dari berbagai divisi juga mewawancarai untuk menceritakan bagaimana tindakan, respons, tanggapan dan pola kerja yang dilakukan untuk menjaga keamanan siber dan data pengguna. Serial dokumenter ini menggambarkan betapa rumitnya proses pembangunan keamanan siber Google yang membutuhkan banyak waktu dan melibatkan banyak orang dan bahkan tidak selalu berhasil, terkadang ada juga beberapa karyawan yang sempat kewalahan menangani kasus peretasan.
Dalam film dokumenter tersebut dapat diketahui juga bahwa perusahaan merekrut peretas-peretas hebat dari berbagai macam Negara. Dimana tugas mereka adalah mencoba membobol sistem keamanan perusahaan dengan standar tertentu untuk menguji perlindungan keamanan siber yang dimiliki.
Sumber : Tragedi Peretasan Terbesar Google Diangkat dalam Serial Dokumenter.
Editor : Muhammad Amin Khizbullah