Akmal Malik: Pengemasan Produk Desa Harus Mengikuti Zaman Modernisasi

- Jurnalis

Jumat, 20 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Akmal Malik: Pengemasan Produk Desa Harus Mengikuti Zaman Modernisasi (ist)

Akmal Malik: Pengemasan Produk Desa Harus Mengikuti Zaman Modernisasi (ist)

Tenggarong – Pembangunan di desa telah menunjukkan perkembangan signifikan seiring dengan kemajuan zaman modernisasi. Namun demikian, tradisi gotong royong yang sudah mendarah daging dalam budaya Indonesia tetap harus dijaga dan diterapkan dalam setiap aspek kehidupan masyarakat.

Dalam acara pembukaan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke XX Tingkat Provinsi Kaltim, Penjabat Gubernur Kaltim, Akmal Malik, mengemukakan, “Melalui Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) ke XX Tingkat Provinsi Kaltim menjadi gerakan bersama bagi kita semua untuk saling bersinergi didalam zaman modern ini mau tidak mau kita harus mengikutinya namun jangan lakukan setengah- setengah contohnya dalam pengemasan produk didesa ini bagus namun dalam sisi pemasarannya belum mengikuti zaman modernisasi.” Acara tersebut ditandai dengan pemukulan kentungan yang dilakukan bersama Bupati Kukar Edi Damansyah, Forkopimda Provinsi Kaltim, dan Ketua LPM seKaltim. Sebelum acara tersebut, juga telah dilaksanakan penanaman pohon bersama di Lapangan Bola Kecamatan Muara Badak.

Akmal Malik juga menekankan pentingnya kompetisi di era saat ini, terutama dalam penguasaan teknologi. Menurutnya, masyarakat harus bisa mengenal dan mengoptimalkan potensi desanya sendiri. “Hampir semua desa banyak yang tidak punya data potensi daerahnya sendiri, sehingga pengambil kebijakan di pemerintahan desa tidak memiliki kontrol yang kuat. Untuk itu, data itu sangat diperlukan dalam mengambil sebuah kebijakan,” tuturnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Gubernur mengajak semua desa, yang jumlahnya mencapai 841 desa di Kaltim, untuk memiliki data yang lengkap dan memetakan potensi desa masing-masing. Ia berharap data tersebut disimpan di komputer agar mudah diakses kapan pun dan di mana pun. “Untuk itu semua perlunya dukungan semua kepala daerah dalam hal ini,” pintanya.

Melalui kegiatan BBGRM, Akmal Malik berharap dapat menjadi momentum pertemuan dan introspeksi diri antar daerah di Kaltim. Hal ini diharapkan dapat menjadi inspirasi untuk saling mencontoh hal baik, meninggalkan yang tidak baik, dan melakukan evaluasi serta pengawasan demi kemajuan di masa depan.

 

 

Berita Terkait

Dedikasi Edi Damansyah Membangun Ketahanan Pangan: Kisah Transformasi Pertanian Kutai Kartanegara
Transformasi Pertanian Kutai Kartanegara: Peran Penting Bupati Edi Damansyah
Kaleidoskop Bulan Oktober 2023  Kukar
Wakil Bupati Kukar Serukan Semangat Juang Pemuda di Tengah Hadirnya IKN dalam Peringatan Hari Sumpah Pemuda
Lantik Anggota BPD Desa Tani Baru, Akhmad Taufik Hidayat Tekankan Pentingnya Keterwakilan Perempuan
Sekda Kukar Harapkan Kejuaraan Pickleball Kukar 2023 Jadi Pemicu Prestasi Atlet Nasional
OIKN Akan Gelar Nusantara AGRIfest 2023 di Desa Margo Mulyo
Pemkab Kukar Gelar Kegiatan Pendampingan Penyusunan Raperdes LKD 2023
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 25 Februari 2025

Alasan Bupati Kukar Enggan Ekspor Mentah Pasir Silika

Selasa, 25 Februari 2025

Tahun Ini Kukar Siap Sambut Operasional Empat RSUD Baru

Selasa, 25 Februari 2025

Pemkab Kukar Kolaborasi BPJS Kesehatan, Warga Kian Mudah Berobat

Selasa, 25 Februari 2025

Kolaborasi dengan PKN STAN, Pemkab Kukar Siapkan SDM Unggul

Selasa, 25 Februari 2025

Pemkab Kukar Gelar Pra Forum Perangkat Daerah untuk Kawal Aspirasi Warga

Senin, 24 Februari 2025

Pemkab Kukar Tingkatkan Kapasitas Air Bersih untuk Warga Muara Jawa dan Samboja

Senin, 24 Februari 2025

Pemkab Kukar Sesuaikan Anggaran, Efisiensi Rp400 Miliar Untuk Perjalanan Dinas

Senin, 24 Februari 2025

Industri Bahan Peledak Catatkan Investasi Rp200 Miliar, Sekda Kukar Berikan Apresiasi

Berita Terbaru