Samarinda – Pengukuhan dan pelantikan sejumlah Pejabat Tinggi Pratama di Lingkungan Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur digelar di Pendopo Odah Etam. Acara tersebut dihadiri sejumlah pejabat, termasuk Ketua DPRD Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) Makmur HAPK, Jumat, 5 Agustus 2022.
Dia meminta para Pejabat Tinggi Pratama yang baru dilantik agar bisa menciptakan dan menjaga komunikasi yang baik, terutama dengan DPRD Kaltim serta melaksanakan amanah yang dipercayakan sebaik-baiknya.
“Pembangunan di Kaltim merupakan kerja sama antara pemerintah dan DPRD. Komunikasi antara pemerintah dan DPRD harus berjalan dengan baik,” kata dia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pembangunan Kaltim, kata Makmur, tentu juga berkaitan dengan peran dari seluruh anggota DPRD Kaltim. Ada 55 anggota, dimana pokok-pokok pikiran disampaikan kepada pemerintah provinsi sesuai dengan Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) masing-masing.
Dia berharap segala masukan, hasil reses dan apa yang disampaikan kepada pemprov terutama kepada gubernur dan wakil gubernur agar diperhatikan dengan baik.
“Pembahasan yang diinginkan DPRD juga harus diikuti dengan baik. Jadi tidak ada yang mangkir, tidak hadir dan lain sebagainya,” pintanya. (Lana/Adv/DPRD Kaltim)