Maroko Ciptakan Kejutan Usai Kalahkan Belgia 2-0

- Jurnalis

Senin, 28 November 2022

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Maroko Kalahkan Belgia 2-0 (detik.com)

Maroko Kalahkan Belgia 2-0 (detik.com)

 

Kanalanalisis.com, Jakarta Maroko menciptakan kejutan usai mengalahkan Belgia 2-0.Bintang Maroko Hakim Ziyech mengungkapkan, laga Belgia memang lebih mudah daripada Kroasia.

Dilansir dari detik.com Pertandingan Belgia vs Maroko dilangsungkan di Stadion Al Thumama, Minggu (27/11/22) malam WIB. Tim Afrika itu tampil efisien meski cuma memiliki 33 persen penguasaan bola. Maroko membuat 10 percobaan (4 on target), berbanding 10 percobaan (3 on target) yang dibuat Belgia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kedua tim bermain imbang tanpa gol selama 70 menit sebelum Maroko membuka kebuntuan dari Abdelhamid Sabiri di menit ke-73.

Pukulan telak dilakukan Singa Atlas kepada Belgia di injury time. Umpan cantik Ziyech dari sisi kanan diselesaikan Zakaria Abdoukhlal dengan tembakan yang bersarang ke sudut atas gawang Thibaut Courtois.

Ziyech menyebut pertandingan Belgia lebih mudah bagi timnya daripada Kroasia.Di pertandingan pertama, Ziyech dkk harus puas hasil 0-0 meski tampil sedikit lebih agresif. “Pertandingan pertama lebih sulit buat kami,” sebut pemain Chelsea itu dikutip Stats Perform.

“Kami tidak bisa memainkan permainan kami, Kroasia memainkan sebuah pertandingan yang bagus.” “Pertandingan ini mungkin lebih mudah, terutama di lini tengah. Mereka mungkin membuat lebih banyak kesalahan ketimbang pemain-pemain Kroasia.

Kami memainkan permainan yang sangat kuat, sangat keras, terutama di lini pertahanan. Kami menunggu mereka membuat kesalahan dan kurasa kami memimpin dari situ dan mencetak gol di waktu yang tepat,” imbuh Ziyech.

Ziyech didapuk sebagai man of the match di akhir pertandingan Belgia vs Maroko. Pesepakbola berusia 29 tahun itu merendah. “Aku tidak pantas mendapatkan trofi player of the match ini. Ini ‘kan sebuah usaha kolektif, semua pemain di belakangku. Ini adalah sebuah kerja kolektif,” simpul Hakim Ziyech.

Sumber : Maroko Menang, Ziyech: Belgia Lebih Gampang ketimbang Kroasia

Editor : Muhammad Amin Khizbullah

Berita Terkait

Ketua Tim Pemenangan Edi-Rendi; Pilkada Kukar 2024 Sejuk, Apresiasi KPU dan Bawaslu
Terkonfirmasi, Junaidi Dapat Tugas Dan Amanat Jadi Ketua DPRD Kukar 2024-2029
Edi Damansyah Siapkan Program Umrah, Pendidikan Gratis, dan Berobat Cukup Bawa KTP
Di Muara Jawa, Edi Damansyah Jelaskan Program Rp 150 Juta per RT
Edi Damansyah Paparkan 11 Program Dedikasi Unggulan Pro Rakyat
Sah Jadi Paslon Pilkada Kukar 2024 Usai Ditetapkan KPU, Edi Damansyah Ajak Pendukung untuk Tidak Sudutkan Paslon Lain
HMI Komisiariat UINSI Samarinda Kecam Represifitas Terhadap Aksi Mahasiswa
Kembali Gelar Festival Ramadan, Pegadaian Siapkan Panggung Emas!

Berita Terkait

Minggu, 3 November 2024

Ketua Tim Pemenangan Edi-Rendi; Pilkada Kukar 2024 Sejuk, Apresiasi KPU dan Bawaslu

Kamis, 10 Oktober 2024

Terkonfirmasi, Junaidi Dapat Tugas Dan Amanat Jadi Ketua DPRD Kukar 2024-2029

Jumat, 4 Oktober 2024

Edi Damansyah Siapkan Program Umrah, Pendidikan Gratis, dan Berobat Cukup Bawa KTP

Minggu, 10 September 2023

Tumpah Ruah Ribuan Warga Samarinda Seberang Ikuti Jalan Sehat Bersama Energi Baru Samarinda

Rabu, 6 September 2023

Pegadaian Resmi Jadi Sponsor Utama “Pegadaian Liga 2 Musim 2023/2024”

Selasa, 8 Agustus 2023

Ingat Ya, Jangan Asal Transfer! Pegadaian Himbau Masyarakat Untuk Hati-Hati Akan Hal Ini

Minggu, 21 Mei 2023

Ini Sosperda Dilaksanakan Baharuddin Demmu Dihadiri Ratusan Warga

Kamis, 4 Mei 2023

Peduli Pembangunan Kaltim, Mubes IV Paguyuban Dayak Kenyah Turut Dihadiri Wakil Ketua DPRD Kaltim

Berita Terbaru